West Ham Gagal Dekati Neco Williams

West Ham United tengah berupaya untuk melakukan penyegaran dalam barisan para pemain mereka. Terbaru, mereka mencoba melakukan beberapa upaya untuk mendatangkan pemain bertahan baru, kali ini Neco Williams yang masih mengenakan seragam di Nottingham Forest.

Main di 12Bet Sekarang

12Bet West Ham

Strategi Baru West Ham

Sang Palu saat ini memang tengah berusaha untuk membangun skuad yang lebih baik. Sejak mereka menunjuk Julen Lopetegui sebagai pelatih baru mereka, berbagai upaya mulai dilakukan sebagai bentuk adaptasi terhadap strategi sang pelatih baru. Khusus untuk upaya mendatangkan pemain baru, sejauh ini piha klub sudah mengeluarkan dana kurang lebih 65 juta poundsterling untuk mendatangkan 2 pemain. Keduanya adalah Luis Guilherme dan Max Kilman.

Meski demikian, masih ada beberapa bagian lagi yang harus mereka perkuat. Bagian depan adalah salah satunya. Hal ini juga yang menjadi alasan bagi mereka untuk mendatangkan pemain depan asal Aston Villa, Jhon Duran.

Upaya West Ham Datangkan Pemain Baru

Lebih lanjut, upaya West Ham untuk mendatangkan pemain belakang kanan yang baru mendapat sorotan belakangan ini. Beberapa nama kabarnya mulai mereka pertimbangkan. Satu di antaranya adalah pemain belakang asal Bayern Munich, Noussair Mazraoui. Bahkan beberapa pengamat beranggapan kalau sang pemain asal Jerman ini mulai masuk dalam daftar prioritas mereka.

Di hari Jumat sore yang lalu waktu setempat, beberapa media olahraga asal negeri Panser mulai menyebar rumor tentang upaya mereka ini. Beberapa media beranggapan kalau upaya klub untuk mendatangkan pemain asal Bayern Munich tersebut telah menemuji kebuntuan. Bahkan sang pemain kelahiran Maroko tersebut dikabarkan lebih memilih untukb ergabung dengan Manchester United. Kabar ini memang kurang mengenakkan bagi mereka. Namun setidaknya masih ada peluang untuk mendatangkan pemain baru. Kali ini, mereka disebut tengah mempertimbangkan upaya untuk mendatangkan Aaron Wan-Bissaka. Meski demikian hingga saat ini belum diperoleh informasi lebih lanjut perihal rekrutmen ini akan tetap bisa terwujud atau tidak.

Melirik Williams

Di sisi lain, sumber kami dari 12Bet turut melaporkan bahwa West Ham sudah begitu mengagumi sosok pemain asal Nottingham Forest, Neco Williams. Kekaguman ini bahkan siap untuk mereka wujudkan dengan upaya untuk melakukan negosiasi untuk mendapatkan dirinya bergabung bersama mereka.

Namun, terlepas dari berbagai upaya yang dilakukan oleh West Ham, Nottingham Forest dengan cepat menolak upaya tersebut. Bahkan proposal yang mereka terima dari pihak rekan sejawatnya tersebut  mereka tolak walau turut menyertakan pemain yang lainnya untuk disertakan sebagai tambahan transfer. Sebagai informasi, pemain sang Palu yang sudah berusia 23 tahun ini masih terikat kontrak untuk bermain di City Ground hingga tahun 2026 yang akan datang. Meski kontraknya baru akan berakhir dalam 2 tahun lagi, namun untuk saat ini Forest masih enggan untuk melepaskan dirinya.

Sebenarnya tidak terlalu mengherankan jika sebuah klub memilih untuk mempertahankan pemain mereka, terlebih jika ada klub lain yang ingin meminang dirinya. Untuk kasus Williams, sebenarnya Nuno Espirito Santo tidak terlalu kekurangan pemain untuk posisi yang ia tempati saat ini. Bukan hanya dirinya, masih ada Ola Aina yang juga dapat diturunkan setiap saat walau sang pemain asal Nigeria ini memang lebih sering berperan di sebelah kiri.

Forest juga memiliki harapan besar untuk Eric da Silva Moreira. Sosok pemain berusia 18 tahun ini mereka datangkan dari St Pauli, namun profil seorang William sudah lebih dari cukup bagi mereka untuk mempertahankan dirinya di Midland Timur. Sebagai bagian dari permainan mereka,s ang pemain telah menjalani kurang lebih 57 pertandingan di berbagai kompetisi dalam 2 musim terakhir. Ia juga mampu membuktikan kemampuan serang yang ia miliki di samping kelincahannya saat bergerak menyusuri lapangan hijau.

Bukan hanya itu, bagi Nottingham Forest, sosok Williams juga memiliki arti dan tempat tersendiri bagi para penggemar klub ini. Ia adalah sosok pemain yang sudah mereka kembangkan dari awal dari akademi klub tersebut. Walau saat ini pihak klub masih harus berhadapan dengan banyaknya ketidakpastian tentang para pemain lain dalam barisan mereka, mempertahankan seorang Williams sepertinya dianggap sebagai salah satu langkah yang paling tepat. Apalagi ia juga adalah seorang pemain dengan masalah yang relatif jauh lebih sedikit daripada pemain lainnya.

Di sisi lain, West Ham masih belum mengeluarkan pendapat mereka tentang penolakan dari Forest ini. Bisa jadi mereka akan mempertimbangkan langkah untuk meningkatkan angka penawaran jika memang masih ada harapan untuk mendapatkannya. Langkah lain yang bisa mereka ambil adalah menyertakan pemain lain dengan nilai tawar yang lebih tinggi untuk bisa menaikkan posisi tawar mereka ke rekan sejawatnya tersebut.