Tottenham Hotspur Gagal Datangkan Marc Guehi dari Crystal Palace

Bursa transfer kali ini memang menjadi momen terburuk untuk Tottenham Hotspur. Dewi keberuntungan seolah benar-benar sudah meninggalkan mereka. Performa yang buruk di musim ini diperparah dengan kondisi pemain yang tak bisa dimainkan, baik akibat cedera atau memilih pindah klub. Mereka memang sempat berusaha untuk mendatangkan pemain-pemain baru sebagai gantinya. Tapi, tak sedikit dari pemain yang mereka incar justru mengabaikan kesempatan untuk bergabung dengan Spurs. Kegagalan ini kembali terjadi ketika Ange Postecoglou mencoba mendatangkan Marc Guehi dari Crystal Palace.

12Bet Marc Guehi

Pukulan Telak untuk Rencana Tottenham dengan Marc Guehi

Tottenham Hotspur kembali harus menelan kenyataan pahit. Rencana awal merkea untuk bisa mendapatkan pemain baru dari bursa sekarang harus kembali menemui kegagalan. Mereka sempat berharap besar untuk bisa segera mendapatkan Marc Guehi dari Crystal Palace. Tapi semua penawaran yang mereka berikan masih belum bisa mengubah pendirian Crystal Palace untuk memberikan lampu hijau kepada pemain mereka untuk merasakan rumput di Spurs.

Di awal hari Senin minggu ini, muncul rumor di tengah media olahraga Eropa. Kabarnya, Spurs telah menarik diri dari upaya mereka untuk bisa mendatangkan pemain asal Chelsea, Axel Disasi. Belum jelas alasan mereka menarik diri dari proses ini, padahal mereka benar-benar sedang membutuhkan pemain sekaliber dirinya. Kabar tentang penarikan diri Spurs ini memantik isu kalau mereka akan berhenti untuk mendatangkan pemain lain dari tempat-tempat lain. Tapi sumber yang dekat dengan mereka menyebut kalau Spurs masih tetap berusaha untuk mendatangkan pemain bek tengah yang baru. Keberhasilan mereka dalam mendatangkan Kevin Danso dari Lens di akhir minggu lalu tak membuat mereka lantas berhenti. Mendapatkan lebih banyak pemain dianggap sebagai langkah logis untuk mengamankan perjuangan mereka di musim yang akan datang.

Kemenangan yang Langka

Di momen-momen terakhir bursa, sepertinya peruntungan Spurs memang membaik. Sebelumnya, mereka juga berhasil mendapatkan kemenangan yang terbilang langka. Penggemar mereka tampak begitu sumringah ketika mereka berhasil menang atas Brentford. Bukan hanya sekadar menang, mereka bahkan berhasil menjadi satu-satunya tim dengan gol pada pertandingan ini. Dua gol mereka luncurkan ke gawang rivalnya, tanpa satu pun gol balasan. Tapi kemenangan ini tak penuh ketika mereka masih harus terlukai dengan kondisi pemain yang tak semuanya prima. Mereka masih harus mencari pemain untuk menggantikan Radu Dragusin. Cedera lutut yang cukup parah membuatnya harus absen untuk waktu lama.

Sayangnya, usaha mereka untuk mendatangkan Marc Guehi sepertinya akan berakhir dengan kegagalan yang lain. Mereka kecil kemungkinan akan bisa mendapatkan tanda tangannya. Padahal bursa akan secara resmi ditutup dalam hitungan beberapa jam dari sekarang.

Palace Pilih Pertahankan Marc Guehi

Gagalnya Spurs dalam upaya mereka kali ini menarik perhatian dari banyak media di Eropa. Beberapa sumber, seperti dari 12Bet daftar, mnyebut kalau kegagalan Spurs terjadi karena Crystal Palace telah memutuskan untuk menolak penawaran untuk pemain kelahiran Inggris ini. Angka besar yang disodorkan Spurs ke meja mereka tak membuat pendirian klub ini berubah. Demikian juga dengan status kontraknya saat ini.

Marc Guehi diketahui sedang dalam tahap 18 bulan terakhirnya bersama mereka. Waktu singkat yang tersisa ini mendorong datangnya banyak klub, terutama dari Eropa, yang berharap untuk bisa menggodanya bergabung bersama mereka.

Penawaran sempat datang dari Chelsea yang berharap mantan lulusan akademi mereka bisa kembali ke Stamford Bridge. Tapi setelah beberapa saat, mereka memilih untuk mengundurkan diri dan mengalihkan upayanya ke Trevoh Chalobah. Pemain ini akhirnya mereka pilih untuk dipanggil kembali setelah beberapa saat mereka pinjamkan ke klub lain.

Selain Chelsea, sempat juga muncul Manchester United dan Liverpool yang berniat dengannya. Kedua klub besar dari Inggris ini disebut bahkan telah lama menjadi penggemar Marc Guehi, yang tahun ini masih berusia 24 tahun.

Ada juga beberapa media yang menyebutkan kalau sebenarnya minat ini takkan berhenti di bulan ini saja. Mereka mungkin gagal meyakinkan Crystal Palace untuk melepaskan pemainnya ini. Tapi mereka kemungkinan besar akan kembali dengan penawaran yang lebih signifikan di musim panas yang akan datang. Rumor ini muncul dengan anggapan kalau Marc Guehi belum akan menandatangani kontrak baru dengan klub asal London ini sebelum tenggat waktunya bersama mereka berakhir.

Untuk saat ini, memang belum diperoleh informasi lengkap tentang detil penawaran yang diterima Crystal Palace dari Spurs. Tapi muncul rumor kalau Spurs mengajukan setidaknya 50 juta kepada rival mereka ini. Angka ini mereka tawarkan setelah mempertimbangkan fakta kalau Palace sebelumnya telah menolak penawaran yang diajukan oleh Newcastle United di masa lalu. Meski terbilang tinggi, tapi beberapa pengamat meyakini kalau Palace nekat menolak penawaran ini karena beranggapan kalau seharusnya pemain mereka ini bernilai lebih. Angka 65 juta diharapkan paling tidak menjadi angka yang masuk ke meja mereka.

Kepergian Chaloban dan cedera yang dialami Chadi Riadi membuat Oliver Glasner dalam posisi terpojok. Bagian belakangnya yang biasanya ditempati tiga orang pemain membutuhkan solusi segera. Sementara Palace juga ingin memastikan kalau mereka akan bisa sejauh mungkin dari zona degradasi. Mereka mungkin berhasil menang dari Manchester United di hari Minggu lalu. Tapi butuh lebih dari sekadar kemenangan ini untuk bisa menjauh dari tiga peringkat terbawah di klasemen EPL. Mereka harus bisa mendapatkan lebih banyak dari 13 poin yang mereka miliki saat ini untuk benar-benar bisa menyelamatkan diri dari ancaman maut ini.

Ada juga kabar menarik yang muncul. Rumornya, bek asal Chelsea, Ben Chilwell, kemungkinan akan menjadi pemain baru mereka di hari terakhir bursa. Mereka juga sedang berjuang untuk bisa mendapatkan pemain bek tengah asal AC Milan, Strahinja Pavlovic. Tapi seperti dengan Palace, belum ada informasi lengkap tentang penawaran yang mereka berikan.