Manchester United Segera Tentukan Pelatih Interim

Manchester United akan segera mengambil keputusan besar dalam perjalanan mereka. Tim ini bersiap untuk mengumumkan nama pria yang akan mereka serahkan kepercayaan besar dengan menjadi pelatih mereka untuk sementara. Sosok ini akan menjadi pengarah strategi mereka setelah tim ini memutuskan untuk menghentikan kerjasama dengan mantan pelatihnya, Ruben Amorim. Keputusan ini harus diambil dengan cepat karena masih ada banyak pertandingan yang harus mereka jalani. Di waktu bersamaan, tim ini juga harus segera mencari pelatih yang akan bertindak sebagai sosok permanen di tim.

Segera Tentukan Pelatih Interim Manchester United

Tim yang baru saja ditinggalkan oleh Ruben Amorim, Manchester United, bersiap untuk memasuki langkah penting merkea di tahun ini. Tim yang pernah dihiasi bakat luar biasa kelas dunia ini sedang bersiap untuk segera mengumumkan penunjukan pelatih interim mereka. Bukan dalam skala permanen, pelatih baru ini akan menjalankan tugas untuk sementara sampai mereka benar-benar menemukan sosok yang akan mendapatkan tugas ini secara permanen. Tapi seperti yang biasa terjadi, ada kemungkinann tugas ini akan bisa diberikan ke pelatih interim jika dianggap berhasil melampaui ekspektasi besar yang dimiliki tim ini.

Perjalanan Setan Merah dan Ruben Amorim secara resmi telah berakhir. Pelatih asal Portugal ini menghentikan kerjasamanya dengan tim asal Old Trafford ini setelah kurang lebih 14 bulan sejak penugasan yang diterimanya dari tim ini. Petinggi di Old Trafford sempat dianggap selalu melindungi pelatih ini, meski sudah lama mendapat kritik dan tekanan untuk keluar dari penggemar sampai pengamat. Tapi pertandingan terakhir mereka melawan Leeds United terbukti menjadi pertandingan penentu nasib pelatih ini. Hasil 1-1 yang didapat di akhir pertandingan dianggap membuktikan kalau pelatih ini tidak bisa berbuat banyak meski sudah mendapat bekingan dari jajaran atas. Memang ada rumor lain yang menyebut tentang alasan lain dan sebenarnya di balik keputusan ini, dengan beberapa orang mengaitkannya dengan relasi yang retak antara dirinya dengan jajaran atas tim. Sementara ketika PHK ini ditempuh, tim yang mencapai masa kejayaaannya di periode Sir Alex Ferguson ini sebenarnya sudah berhasil mencapai peringkat 6 dalam klasemen EPL.

Untuk sementara waktu, mereka langsung menugaskan Darren Fletcher untuk mengomandoi permainan tim. Kiprahnya dimulai ketika mereka bertanding melawan Burnley. Tak ada banyak yang berubah. Mereka hanya bisa menahan imbang lawan dengan skor 2-2 yang bertahan sampai akhir pertandingan. Berikutnya kemampuan mereka akan kemblai diiuji di hari Minggu yang akan datang, Di putaran ketiga Piala FA, mereka akan bertemu dengan Brighton & Hove Albion. Di tengah persiapan mereka untuk pertandingan ini, im ini dirumorkan telah menyiapkan nama yang sedang mereka dekati untuk segera mendapatkan tugas penting, tapi berat ini.

Siap Negosiasi dengan Sosok Legendaris Manchester United

Tim yang masih dari satu kota yang sama dengan Manchester City ini berharap bisa memberikan pelatih yang memuaskan semua orang, termasuk penggemar mereka. Sekarang mereka sedang berfokus tentang sosok pelatih yang akan mengemban tugas sebagai pelatih interim. Memang nama yang diberikan belum permanen, bisa mengalami perubahan. Tapi setidaknya dengan memberikan nama sementara ini, mereka bisa mengirimkan pesan kalau tim ini sedang dan akan berjuang untuk mencapai babak baru yang lebih baik.

Informasi yang kami himpun menyebut kalau CEO mereka, Omar Berrada, dan direktur olahraga mereka, Jason Wilcox, sedang menyisir beberapa nama yang dianggap potensial untuk tugas ini. Beberapa nama yang paling santer terdengar di telinga publik belakangan adalah mantan pemain mereka, Ole Gunnar Solskjaer, Ruud van Nistelrooy, sampai Michael Carrick.

Nama yang pertama santer diberitakan sudah menjalani pertemuan tatap muda dengan jajaran atas klub pada hari Sabtu yang lewat. Sementara pembicaraan mereka dengan pelatih Middlesbrough, Michael Carrick, juga sudah dilakukan, tanpa ada bocoran lanjutan tentang hasil yang mereka bahas. Sementara kandidat yang lain, Ruud van Nistelrooy, msampami sekarang masih menjadi kandidat dalam pencarian ini. Nama ini memang sempat melatih mereka dalam periode singkat di musim lalu. Tapi jika dibandingkan dengan dua nama lain, sosok ini sepertinya tidak berada di daftar prioritas mereka.

Perkembangan Situasi Old Trafford

Tim ini terus melakukan pencarian mereka, bukan hanya dari sumber internal, tapi eksternal. Di tengah pencarian ini, perhatian publik terarah pada Fletcher yang dianggap berhasil memainkan perannya dengan cukup baik. Beberapa pengamat bahkan beranggapan kalau mantan pemain kelahrian Skotlandia ini layak untuk mendapatkan pujian. Pendekatan dan strategi yang digunakannya saat mereka melawan Burnley terbukti cukup efektif. Memang mereka masih gagal mendapatkan tambahan 3 poin penuh dari pertandingan ini. Tapi statistik pertandingan memberikan harapan tentang yang sebenarnya terjadi dalam pertandingan ini dengan lebih detil. Dari awal sampai akhir pertandingan, tim ini berhasil mencetak 30 tembakan dengan 10 di antaranya berhasil diarahkan ke target, meski belum berhasil diubah menjadi gol.

Salah satu kendala mereka untuk menunjuk sosok seperti Solskjaer justru berasal dari kendala dari staf klub. Semua staf yang dibawa Ruben Amorim ketika ditunjuk untuk melatih tim ini juga langsung hengkang di saat pemecatan pelatih asal Portugal ini. Manchester United mau tidak mau harus mencari pelatih yang bisa hadir dengan paket asisten pelatih di hari kedatangannya. Atau mereka juga bisa mencarinya secara terpisah, dengan risiko butuh waktu lebih lama dari seharusnya.

Pelatih interima mereka sekarang, Fletcher, harus mengandalkan bantuan dari asisten pelatih tim U21 mereka, Alan Wright dan Travis Binion. Sedangkan untuk pemain bek, dia juga menggunakan bantuan dari pemain bertahan veteran mereka, Jonny Evans. Tim ini sekarang disebut sedang mencoba untuk membangun struktur tim peltih yang lebih solid dan rapi. Struktur ini diharapkan bisa segera terbentuk sebelum laga derbi Manchester. Dua tim ini dijadwalkan untuk bertarung pada tanggal 17 Januari yang akan datang.

Sementara tentang tim pelatih yang sedang mereka bangun, belum ada info tentang nama yang mereka incar jika mengandalkan sumber eksternal. Tugas ini pasti tidak akan mudah karena mereka harus mencari tim pelatih yang bisa beradaptasi dan bekerja dengan baik bersama mereka. Tim ini juga harus memastikan kalau pelatih interim yang baru dan semua stafnya bisa bertugas dengan sistem yang sudah ada di Old Trafford sekarang, termasuk untuk urusan kendali dalam membuat keputusan tentang transfer pemain.